Tekankan Penguatan 3 Pilar, Kapolres Sinjai Kunjungan Kerja di Polsek Sinjai Sekatan


SINJAI, Sulselpos.id -  Kepala Kepolisian Resor Sinjai, Ajun Komisaris Besar Polisi (Akbp) Fery Nur Abdulah, melakukan kunjungan kerja (kunker) di Polsek Sinjai Selatan, pada hari ini Senin (11/12/2023).

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Sinjai didampingi oleh sejumlah pejabat utama Polres Sinjai yakni Kabag SDM, Kasat Reskrim, Kasat Intelkam, Kasat Binmas, Kasat Lantas, Kasat Res Narkoba, Kasiwas, Kasi Propam dan perwira staf Polres Siniai. Kedatangan rombongan Kapolres Sinjai disambut hangat oleh Kapolsek beserta anggota Polsek.

Kunjungan kerja ini merupakan rangkaian dari program kerja Kapolres Sinjai dengan tujuan untuk mengetahui keadaan dan situasi diwilayah Polsek sekaligus untuk bersilaturahmi dengan anggota Polsek dan berikan arahan terkait strategi dalam menjaga kamtibmas.

Mengawali arahannya, Kapolres Sinjai Akbp Fery Nur Abdulah, menyampaikan apresiasinya atas dedikasi dan kerja keras anggota Polsek dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya.

Kapolres Sinjai menegaskan pentingnya peran tiga pilar dengan memperdayakan tokoh masyarakat dalam menjaga stabilitas kamtibmas. 

"Kita harus bersama- sama memperkuat tiga pilar untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh lapisan masyarakat," ujar Kapolres Sinjai.

Kapolres Sinjai menekankan pentingnya pemberdayaan tokoh masyarakat sebagai kunci dalam mencapai stabilitas keamanan, pemberdayaan tokoh masyarakat merupakan strategi yang efektif dalam meningkatkan peran serta masyarakat dalam menjaga kamtibmas. 

"Polsek nantinya diharapkan dapat menentukan lokasi strategis terkait 
dengan kriminalitas maupun laka lantas dengan memperdayakan peran tokoh masyarakat tersebut untuk diantisipasi. Pelibatan tokoh masyarakat secara aktif dapat menciptakan sinergi positif antara kepolisian dan masyarakat. Ini bukan hanya tanggung jawab polisi saja, melainkan kewajiban bersama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif," jelasnya.

Pemberdayaan tiga pilar, lanjut Kapolres, tidak hanya sebatas peningkatan kapasitas, melainkan juga memberikan ruang partisipasi yang lebih besar bagi mereka dalam proses pengambilan keputusan terkait keamanan dan ketertiban. 

"Pentingnya kerjasama antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan keamanan yang berkelanjutan. Dalam suasana interaktif, personel Polsek memberikan masukan dan saran untuk meningkatkan efektivitas upaya penegakan hukum dan pencegahan kriminalitas," katanya.

Dengan kunjungan kerja ini, Kapolres Sinjai memberikan pesan bahwa kepolisian bukan hanya menjadi penegak hukum, tetapi juga mitra strategis masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Pemberdayaan Tomas diharapkan dapat menjadi kunci sukses dalam membangun solidaritas antara kepolisian dan masyarakat demi menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.

Terakhir, Kapolres Sinjai kembali mengingatkan anggota Polsek dan komitmen Polres Sinjai dalam menjaga netralitas dalam Pemilu. 

"Kepolisian netral dalam pemilu, tidak terlibat dalam politik praktis, dan fokus dalam memelihara stabilitas dan keamanan menjelang dan pelaksanaan Pemilu 2024 yang akan datang," tegasnya.

Wiwi

0 Komentar