HIMAGRI Faperta UMSi Laksanakan Sosialisasi Pada Kegiatan Mastasi Lembaga Kemahasiswaan


SINJAI, Sulselpos.id - Himpunan Mahasiswa Agribisnis (HIMAGRI) Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSI) laksanakan sosialisasi lembaga pada kegiatan Masa Ta'aruf dan Orientasi (Mastasi) Lembaga Kemahasiswaan Mahasiswa Baru (Maba) UMSi, yang bertempat di Amaly Cafe Kelurahan Lappa Kecamatan Sinjai Utara, Senin (12/09/2022).

Kegiatan sosialisasi ini merupakan rangkaian acara Mastasi Lembaga Kemahasiswaan Mahasiswa baru UMSi. Kegiatan ini bertujuan untuk mensosialisasikan lembaga kemahasiswaan yang ada di lingkup Universitas Muhammadiyah Sinjai.

Pada sosialisasi ini turut hadir Badan Pengurus Harian Himpunan Mahasiswa Agribisnis, Dewan Pendiri serta Pembina Himpunan Mahasiswa Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Sinjai.

Saat di wawancarai wartawan sulselpos.id Ketua Umum HIMAGRI, Ihsan mengharapkan dengan adanya sosialisasi lembaga ini mampu meningkatkan semangat berorganisasi bagi mahasiswa baru.

"Semoga dengan adanya sosialisasi lembaga pada kegiatan Mastasi mahasiswa baru ini mampu meningkatkan semangat berorganisasi di kalangan mahasiswa baru khususnya mahasiswa dari Program Studi Agribisnis UMSi," ungkapnya.

Kemudian, Ketua Prodi Agribisnis sekaligus Pembinaan Himpunan Mahasiswa Agribisnis, A. Ridha Alamsyah dalam sambutannya mengatakan agar mahasiswa baru dapat bergabung ke lembaga kemahasiswaan yang ada di lingkup Universitas dan tidak menjadi mahasiswa kuliah pulang kuliah pulang (Kupu - Kupu).

Pada kesempatan ini Himpunan Mahasiswa Agribisnis memaparkan mengenai profil himpunan beserta beberapa persembahan terkait prospek kerja lulusan Agribisnis.

Asrul

0 Komentar