PB Ikami Sulsel Bakal Gelar Webinar Nasional “Sektor Potensial Ekonomi Digital”

MAKASSAR, Sulselpos.id - Pengurus Besar (PB) Ikami Sulawesi Selatan bakal menggelar kegiatan Ikami Talk melalui Webinar Nasional dengan Via Zoom Meeting.

Mengusung tema “Sektor Potensial Ekonomi Digital”, kegiatan ini akan dilaksanakan pada Kamis 16 Desember 2021.

Dengan menghadirkan pemateri diantaranya, Rezza Artha (Ketua Umum Bank Infaq) dan Mega Oktaviany (Dosen Prodi Ekonomi Syariah Universitas Gunadarma) serta dipandu dengan Moderator Khalifah Wini Mujaddidah Akbar (Mahasiswa Pasca Sarjana Unhas).

Saat dikonfirmasi oleh Tim Sulselpos.id, Direktur Ikami Talk, Annalia Bahar menyampaikan bahwa melihat perkembangan ekonomi digital di Indonesia saat ini menjadi salah satu fokus yang digencarkan oleh beberapa pihak, terlebih pandemi yang akhirnya mengharuskan bertrasaksi melalui online. 

“Momentum ini merupakan momentum yang menjadi titik berharga untuk mengajak semua pihak terutama generasi muda melek akan ekonomi digital yang kian masif dan memanfaatkannya sebagai sektor yang potensial saat ini,” ungkapnya, Rabu (15/12/21).

Lebih lanjut, Dirinya menyampaikan “Lewat webinar ini kita akan berdialog dengan para pakar, agar dapat  pandangan umum terkait memanfaatkan peluang ekonomi digital juga mensosialisakannya ke masyarakat umum,” jelasnya.

Diketahui Ikami Talk merupakan diskusi rutin PB Ikami Sulsel yang diinisiatori Bidang Pemberdayaan Sumber Daya Anggota (PSDA).

Haeril

0 Komentar