Mahasiswa K3 UMSi & Karang Taruna Laliako Sinjai Gelar Festival Anak Sholeh


SINJAI, Sulselpos.id--
Mahasiswa kuliah Kerja Karya (K3) Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSi) berkerjasama Karang Taruna Laliako mengadakan lomba Festival Anak Sholeh dengan tema "Mengembangkan Nilai dan Mencetak Generasi Qur'an."


Berlangsung di masjid Jami' Nuril Jihad Dusun Kalelembang, Desa Terasa, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai. Selasa, (06/4/2021).

Dalam rangkaian Kegiatan, diketahui terdapat beberapa jenis perlombaan yang digelar diantaranya lomba hafalan surah, lomba azan serta praktek wudhu dan shalat.

Terlihat Kegiatan ini disambut hangat oleh para orang tua dan guru pembina TK/TPA  yang  turut hadir dalam prosesnya.

Selaku kordinator K3 UMSi, Syamsiah menyebut, kegiatan ini merupakan bentuk dorongan untuk para generasi agar tetap termotivasi dalam belajar.

"Kami berharap kegiatan ini merupakan bentuk motivasi untuk adik-adik. Dan terima kasih untuk para pembina serta para orang tua yang turut hadir," katanya.

Sementara penasehat Karang Taruna Laliako Terasa serta pengajar di UMSi, Muhammad Amar mengatakan, kegiatan ini juga merupakan bentuk kolaborasi demi mendorong sebuah program kerja bersama antara pemuda dan mahasiswa UMSi.

"Ini juga menjadi program kerja Karang Taruna dibidang kerohanian yang kita tawarkan kepada mahasiswa, bersyukur mereka bersedia. Hal ini juga penting untuk meningkatkan prestasi anak-anak kita kedepan," katanya.

Lanjut dia menyebut, adanya dukungan semua pihak program ini akan terus berlanjut kedepannya.



Agood

0 Komentar