Andi Afsarina |
Dengan mengangkat tema "Massifikasi Kepemimpinan, Menuju HMJ BKPI Bersinergi". Debat kandidat dilakukan pada 11-12 februari 2024. Pemungutan suara di lakukan 2 kali, pertama di tanggal 6 maret 2024, dan pemungutan suara yang kedua tgl 8 maret 2024 di lakukan 2 kali di karenakan perolehan suara yang pertama seri sehingga dilakukan pemungutan suara yang kedua dengan hasil yang berbeda.
Dengan mengusung kandidat 2 orang yakni :
1. Mutiara sandewa (kandidat 01)
2. Andi afsarina (kandidat 02)
Adapun jumlah perolehan suara pada pemungutan suara 1:
1. Mutiara Sandewa (kandidat 01) = 38 suara
2. Andi Afsarina (kandidat 02) = 38 suara
Jumlah perolehan suara pada pemungutan suara ke 2:
1. Mutiara Sandewa (kandidat 01) = 24 suara
2. Andi Afsarina (kandidat 02) = 45 suara
Hasil pemilihan ketua terpilih yakni kandidat 02 atas nama Andi Afsarina menduduki posisi suara terbanyak.
Ketua Terpilih, Andi Afsarina menuturkan bahwa semua kesulitan dalam hidup perlu dihadapi dengan penuh keyakinan dan tekad.
"Seorang pejuang adalah orang yang memerangi semua kesulitan dalam hidup dengan penuh keyakinan dan tekad. Baik itu medan perang, pekerjaan atau kehidupan kamu, tampil sebagai pahlawan dan lawan semua perjuangan tanpa rasa takut dengan keberanian," tuturnya.
Andi Afsarina juga berharap terwujudnya HMJ BKPI yang bersinergi.
"Semoga bisa terwujudnya HMJ BKPI sebagai organisasi yang berkualitas serta menjunjung tinggi rasa kekeluargaaan yang harmonis demi terwujudnya HMJ BKPI bersinergi," ujarnya.
Wiwi
0 Komentar