Kunjungan ke Lokasi KKN di Wajo, Kepala Pusat Peradaban Islam LP2M UINAM Apresiasi Pemerintah Setempat


WAJO, Sulselpos.id- Pimpinan UIN Alauddin Makassar yang diwakili Kepala Pusat Peradaban Islam LP2M UINAM melakukan kunjungan ke lokasi kuliah kerja nyata (KKN) angkatan 74 yang bertempat di Baruga Desa Tosora, Kecamatan Majualeng, Sabtu (24/02/2024).

Kegiatan ini menjadi kesempatan bagi pimpinan UIN Alauddin Makassar untuk bertemu dengan pihak terkait seperti tokoh masyarakat, kepala desa, sampai camat Majauleng guna memperkuat kerjasama dan koordinasi dalam pelaksanaan program KKN di sisa waktu sebelum penarikan.

Adapun tujuan kunjungan ini sebagai bentuk monitoring kemajuan dan efektivitas program KKN serta untuk mengevaluasi pencapaian yang telah dilakukan oleh mahasiswa dan juga tidak lupa memberikan dukungan serta motivasi kepada mahasiswa secara langsung.

Kepala Pusat Peradaban Islam LP2M UINAM, Dr. Nur Syamsiah M.Pd.I berharap mahasiswa yang telah melakukan Seminar Program Kerja harus menuntaskan program kerjanya serta selalu menjaga nama baik kampus.

"Kami berharap kepada mahasiswa yang telah melakukan Seminar Program Kerja agar menuntaskan program sampai penarikan dilakukan serta selalu menjaga kesehatan dan nama baik kampus  serta kawasan wisata cagar budaya religi ini," Harapnya.

Dr . Nur Syamsiah juga mengapresiasi para pemerintah setempat.

"Pemimpin amanah camat hebat setiap ada masalah langsung ada solusinya saat itu tidak pakai lama tawwa bagusnya kalau semua pejabat seperti ini dan para Kepala Desa disana kompak dan Agamawan," ujarnya.

Sementara itu koordinator kecamatan mengungkapkan bahwa pentingnya kunjungan ini untuk memperkuat hubungan universitas, pemerintah daerah dan masyarakat dalam mendukung program KKN.

"Saya selaku koordinator kecamatan ingin menekankan betapa pentingnya kunjungan ini dalam memperkuat hubungan antara universitas, pemerintah daerah dan masyarakat dalam mendukung program KKN. Melalui kesempatan ini kami dapat berbagi pengalaman, mendiskusikan tantangan dan evaluasi dampak positif dari program KKN," Tuturnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada kepanitiaan yang bekerja keras menyukseskan kegiatan ini.

"Kami juga ingin menyampaikan apresiasi yang tulus kepada seluruh kepanitiaan yang bekerja keras dalam menyukseskan kegiatan ini, serta semua anggota KKN yang telah berpartisipasi dengan penuh semangat dan dedikasi, tanpa kerja keras dan komitmen mereka program KKN ini tidak akan mencapai hasil yang luar biasa seperti yang kami lihat hari ini," Ucapnya.

Terakhir ia berharap kunjungan ini bukan hanya formalitas tetapi menjadi langkah awal dalam memperkuat sinergi antara universitas, pemerintah daerah dan masyarakat dalam mendukung pembangunan wilayah melalui program KKN.

" Terakhir, kami berharap kunjungan ini bukan hanya menjadi acara formalitas, tetapi juga sebagai langkah awal dalam memperkuat sinergi antara universitas, pemerintah daerah dan masyarakat dalam mendukung pembangunan wilayah melalui program KKN," Tutupnya.

Asrul

0 Komentar