SINJAI, Sulselpos.id - Kepala Desa Pattongko turun tangan langsung Memimpin warga dalam program Jumat bersih, di depan Pantai Karampuang, Desa Pattongko, Jumat (1/9/23).
Pantauan awak media terlihat Kades Pattongko memotong kayu menggunakan Senso dan membersihkan sampah di sepanjang pantai Karampuang.
Saat dikonfirmasi Kades Pattongko Rusdin mengatakan menjadi pemimpin harus jadi contoh yang baik bagi masyarakat.
"Kami langsung turun bersama masyarakat supaya nda ada sekat diantara kita, menjadi pemimpin dia yang mampu mengarahkan dan memberikan contoh kepada masyarakat," ujarnya.
Ia juga mengungkapkan akan selalu komitmen hadir di tengah masyarakat.
"InsyaAllah Jumat bersih akan tetap berjalan dan itu menjadi komitmen kami kepada masyarakat, supaya desa kita tercinta kelihatan asri," pungkasnya.
Diketahui Jumat bersih ini rutin digelar setiap hari Jumat di Desa Pattongko.
Red
0 Komentar