Dugaan Ada Aroma Korupsi, Proyek Anggaran Milyaran Rupiah di Disipusip Sinjai Disorot


SINJAI, Sulselpos.id - Pekerjaan Proyek Dinas Perpustakan dan Kearsipan (Dispusip) Kabupaten Sinjai yang terletak didepan Rumah jabatan (Rujab) Bupati Sinjai disorot.

Pagar proyek pembangunan taman literasi terletak jln.R.A.Kartini menggunakan seng bekas. Hal ini menjadi perhatian warga dan para pengguna jalan dimana proyek tersebut memang lokasinya di pinggir jalan, Senin (19/06/23).

Pantauan di lapangan,  proyek tersebut dikerjakan oleh CV FAJAR ABADI sebagai pemenang tender dengan nilai proyek Rp. 1.121.300.438,00.

Ketua Barisan Mahasiswa dan Pemuda (BARAMUDA) Sinjai, Hasanuddin mengatakan, pekerjaan bagunan tersebut menggunaan seng bekas pada proyek Daerah menjadi tanda tanya besar.

"Kalau lelang atau tender proyek itu kan, yang kita tahu semua dinilai berdasarkan nilai harga barang baru, tidak ada rasanya tender proyek dinilai dengan harga barang bekas. Termasuk pagar proyek," ujar Hasanuddin selaku ketua BARAMUDA Sinjai.

"Jadi secara kesimpulan saya anggap ada dugaan aroma korupsi dalam pekerjaan tersebut," pungkasnya.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sinjai, Abdul Aziz Amin, mengaku sudah memberikan surat peringatan kepada pelaksana.

“Saya sudah berikan peringatan kepada pelaksana. Namun saya lihat belum ditindak lanjuti,” jelasnya.

Ims

0 Komentar