Ciptakan Arus Lalu Lintas yang Aman, Sat Lantas Polres Sinjai Lakukan Pengaturan Lalu Lintas Pagi


SINJAI, Sulselpos.id - Satuan Lalu lintas Polres Sinjai terus berupaya untuk mewujudkan kamseltibcarlantas di seluruh wilayah Kabupaten Sinjai, salah satunya melaksanakan Pengaturan Lalu Lintas di pagi hari, Selasa (02/8/22).

Kegiatan ini dilakukan secara rutin oleh Satuan Lalu Lintas Polres Sinjai setiap pagi agar terciptanya arus lalu lintas yang aman dan lancar.

Kegiatan dipimpin Kasat Lantas Polres Sinjai Iptu Muhammad Idris, mengatakan bahwa pengaturan lalu lintas adalah merupakan salah satu bentuk pelayanan Polantas kepada masyarakat di jalan raya.

"Pengaturan lalu lintas di pagi hari merupakan salah bentuk pelayanan prima pihak Sat Lantas, kepada masyarakat dengan harapan masyarakat dapat beraktifitas dengan aman dan lancar," tambahnya.

"Dengan ditempatkan personel Lalu Lintas di persimpangan maupun dititik-titik keramaian dan daerah rawan kecelakaan di pagi hari dapat memberi rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat pengguna jalan yang akan memulai aktivitasnya," ujarnya.

Diharapkan pula agar masyarakat yang melaksanakan aktivitas pagi selalu mematuhi peraturan lalu lintas dalam berkendara, sehingga tidak terjadi kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas.

Kegiatan pengaturan Lalu Lintas sebagai wujud kepedulian terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat, sekaligus sebagai upaya untuk memperkecil angka kecelakaan serta mencegah tindakan kejahatan yang dapat membahayakan keselamatan serta merugikan masyarakat dijalan.

Wiwi

0 Komentar