Tim PKM Polinef Lakukan Bimtek Pembelajaran Berbasis TIK


FAKFAK, Sulselpos.id - Diera kemajuan teknologi yang sudah begitu pesat saat ini, tentu saja berbagai hal yang menyangkut kehidupan sehari-hari tidak bisa lepas dari yang namanya penggunaan teknologi.


Teknologi saat ini sudah menjadi hal yang harus dikuasai, utamanya pada sektor Pendidikan. Kondisi pandemi membuat banyak proses belajar harus dilakukan secara daring.


Melihat kondisi saat ini, Tim Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Politeknik Negeri Fakfak (Polinef) melakukan Bimtek pembelajaran berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) bekerjasama dengan SMA Negeri 2 Fakfak, Senin (06/12/21).


Kegiatan ini berlangsung selama sehari full dengan melibatkan semua guru serta beberapa mahasiswa Manajeman Informatika Polinef sebagai Panitia Pelaksana mendampingi Tim PKM di Laboratorium SMA Negeri 2 Fakfak


Ketua Tim PKM Polinef, Andi Roy mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam penggunaan piranti TIK.


"Baik pemanfaatan multimedia, internet, media audio visual untuk pembelajaran ataupun TIK sebagai penunjang administrasi pembelajaran sebagaimana kerangka kerja UNESCO," ungkapnya.


Kegiatan ini disambut baik oleh pihak SMA Negeri 2 Fakfak, Erwanto Patiran selaku Kepala Sekolah mengatakan bahwa kegiatan ini sangat diapresiasi oleh guru-guru, itu terbukti dengan banyaknya yang mengikuti kegiatan ini.


"Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlangsung setiap tahun serta output yang dihasilkan dapat diterapkan pada proses pembelajaran," ucapnya.


Adapun materi yang disampaikan pada kegiatan ini adalah Pembelajaran Abad 21, Pembuatan Bahan Ajar Video dengan Camtasi, Penyajian Video di Youtube dan Pengelolaan Kelas di Google Classroom.


Haeril

0 Komentar