Inisiasi Bangun Masjid Megah di Sinjai, Wabup Apresiasi HIMAS Kaltara

 


KALTARA, Sulselpos.id - Wakil Bupati Sinjai, Andi Kartini Ottong menyambut baik inisiasi Himpun Masyarakat Sinjai (HIMAS) Kalimantan Utara (Kaltara) untuk membangun Masjid megah di Kabupaten Sinjai.


Menurutnya, dengan pembangunan Masjid ini, adalah terobosan baru para perantau yang tak pernah lupa akan kampung halamannya.


"Terima kasih kepada HIMAS Kaltara yang telah menginisiasi pembangunan Masjid ini, semoga dimudahkan dan dilancarkan proses pembangunannya," ungkap Andi Kartini, Minggu (05/12/21).


Andi Kartini juga menyampaikan bahwa HIMAS sangat paham kondisi daerah Kabupaten Sinjai dan ingin berkontribusi pada pembangunan daerah. 


"Ini sangat baik, karena PAD Sinjai itu masih minim, sehingga untuk membangun masjid megah sebagai pusat wisata religi terpadu dengan wisata kuliner Sinjai tentu butuh anggaran besar dan Insya Allah, jika HIMAS bersatu, pembangunan Masjid ini segera terwujud," katanya.


"Ide-ide dan pemikiran para perantau yang tergabung di HIMAS sangat kita butuhkan untuk kemajuan Kabupaten Sinjai," sambung Andi Kartini.


Tak lupa Andi Kartini menitip pesan kepada para perantau untuk tetap menjaga silaturahmi dan membantu program Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara.


Inisiasi pembangunan Masjid megah ini disampaikan Ketua DPW HIMAS Kalimantan Utara, H Firman saat memberikan sambutan dalam acara pelantikan Pengurus DPW HIMAS Kaltara dan DPC HIMAS se Kaltara, serta Raker Wilayah HIMAS di Hotel Luminor, Kabupaten Bulungan Kaltara, Sabtu 4 Desember 2021.


Dia ingin agar para perantau yang sukses diseluruh wilayah membangun satu Masjid megah dan menjadikannya pusat wisata religi dan wisata kuliner di Kabupaten Sinjai.


Dikatakan, H Firman, ini adalah mimpinya sejak lama yang Insya Allah akan diwujudkan dengan bersatunya para perantau  membangun Masjid Megah di Kabupaten Sinjai.


"Sebagai seorang perantau, sudah selayaknya ada cendramata yang dibangun di kampung halaman, sekaligus sebagai investasi akhirat," ucapnya.


Konsep pembangunan Masjid ini menurutnya, selain sebagai tempat ibadah juga akan dijadikan pusat wisata religi dan wisata kuliner di Sinjai.


"Jadi selain menjadi tempat wisata bagi masyarakat juga sebagai tempat meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar. Karena nantinya masyarakat sekitar akan dilibatkan pada penyiapan jajanan kuliner dan lainnya," ungkap H Firman.


Dikatakan H Firman, rencana pembiayaan Masjid megah ini murni dari para perantau se-Nusantara, sehingga masjid megah ini nantinya akan dinamakan Masjid HIMAS Nusantara.


Haeril

0 Komentar