Dugaan Pemukulan Menimpa Perempuan Muda di Gowa, Kasusnya Bergulir di Polres Gowa

                ilustrasi
GOWA Sulselpos.id - Perempuan yang berprofesi Wirausaha dan mempunyai anak satu di Sungguminasa diduga menjadi korban penganiayaan, pada Selasa (9/11/21). 

Korban menjabarkan, kejadiannya di BTN Gowa Sarana Indah Blok D, Kelurahan Paccinongan, Kecamatan Somba Opu sekitar pukul 18;30 WITA.

Korban yang diketahui berinisial OS (28) merupakan pemilik salon di daerah Sungguminasa dan penyedia baju bodo yang dipersewakan mengaku mendapatkan jambakan dan pukulan dibagian pelipis, leher dan pundak oleh seorang laki-laki berinisial BH.

OS menjelaskan Kejadian bermula saat korban mendatangi rumah terduga yang berinisial BH pada pukul 18.40 sore untuk meminta baju bodo dan Songko Bone yang telah disewa beberapa saat lalu oleh inisial BH kepadanya, akan tetapi ketika sampai di lokasi terduga pelaku tidak mau keluar dari rumahnya, sehingga korban menunggu di teras.

"Setelah lama menunggu namun  tidak kunjung keluar, akhirnya saya memutuskan untuk masuk kedalam rumah dan terduga pelaku  berada didalam kamarnya," terannya.

Lama menunggu akhirnya dia masuk di kamarnya hingga terjadi cekcok antara dirinya dan BH dan ada pemukulan.

"Keributan pun terjadi saat saya masuk di kamarnya hingga akhirnya BH dia melayangkan jambakan di kepala bagian kanan  dan beberapa pukulan dibagian pelipis, leher dan pundak sebelah kiri saya," katanya

Dia juga menjelaskan, sebanyak 5 orang yang melerai keributan tersebut.

"Beruntung saya berhasil meloloskan diri dan langsung naik ke atas mobil, dan pulang ke rumah," jelasnya.

"Selama perjalanan, dia sempat menghubungi saya dan mencaci-maki  akhirnya sayapun melaporkan kejadian ini ke sang suami. Sang suami menyarankan untuk melaporkan hal ini ke pihak yang berwajib," pungkasnya

Diketahui kejadian ini di laporkan dke Polres Gowa dengan nomor surat STTLP : 1225/XI/2021/SULSEL/RES GOWA/SPKT

Sementara itu Kasat Reskrim Polres Gowa, AKP Boby Rachman saat dihubungi oleh Sulselpos pada Sabtu (13/11/21) mengatakan saksi sudah diperiksa.

"Saksi sudah diperiksa, sementara menunggu hasil visum dari Rumah sakit Syekh Yusuf," katanya.

Penulis : Zatil
Editor : Pardi

0 Komentar