Sat Samapta Polres Sinjai Libatkan Masyarakat Wujudkan Kamtibmas


SINJAI, Sulselpos---Polres Sinjai kembali menyasar titik yang dianggap rawan dalam mengupayakan terwujudnya situasi Kamtibmas yang kondusif.

Kali ini Personel Satuan Samapta Polres Sinjai melaksanakan patroli malam di keramaian seputaran Kota Sinjai, Sabtu Malam (1/2/2025).

Kapolres Sinjai Akbp Harry Azhar, SH., S.Ik., MH melalui Kasat Samapta Akp Herman, S.Sos.,MH mengatakan bahwa patroli malam hari dilakukan guna antisipasi gangguan keamanan.

”Petugas melaksanakan patroli dialogis untuk mengantisipasi kejahatan konvensional, sehingga hadirnya Polri di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dan nyaman serta terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif dan terkendali,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, Personil sesekali melakukan pendekatan persuasif ke masyarakat guna memperkuat kedekatan antara polisi dan masyarakat.

“Kegiatan Patroli rutin malam hari dilaksanakan setiap hari serta ditingkatkan pada saat jam rawan guna mencegah terjadinya tindak pidana di wilayah Kabupaten Sinjai,” pungkasnya.




ADVERTISEMENT