Moment Hari Raya Idul Fitri, Kapolres Sinjai Gelar Halal Bi Halal


SINJAI, Sulselpos.id - Kapolres Sinjai Akbp Rachmat Sumekar didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Sinjai Ny. Ririn Rachmat, para pejabat utama Polres Sinjai, Kapolsek jajaran dan perwira staf menggelar Halal Bi Halal saling maaf memaafkan antara personel dan Pejabat Utama Polres di moment hari raya Idul Fitri 1444 H di lapangan Apel Mapolres Sinjai, Selasa (02/5/2023).

Kegiatan diawali dengan apel pagi yang pimpin langsung Kapolres Sinjai Akbp Rachmat Sumekar dan kemudian berjabat tangan seluruh personil untuk melaksanakan budaya saling memaafkan untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan di moment hari raya idul Fitri.

Kapolres Sinjai mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin.

“Saya selaku pimpinan mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1444 H/ 2023 M kepada seluruh rekan-rekan mohon maaf lahir dan batin, Kita sebagai manusia biasa tidak luput dari khilaf dan salah," ujarnya.

"Terima kasih atas pelaksanaan Ops Ketupat, berkat upaya dan kerja keras rekan rekan, pelaksanaan Operasi berjalan dengan baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, yang mudik dan balik lebaran kita amankan dengan baik," jelasnya.

Dalam acara Halal Bi Halal diwarnai dengan sarapan bersama, dan tampak suasana kekeluargaan menyelimuti acara tersebut, serta menciptakan suasana kekeluargaan dan mempererat silaturahmi, kekompakan antara personel.

Haeril

0 Komentar