Hadiri Harla Ke-12 Tahun, Wabup Harap BPI Cetak Sarjana yang Unggul dan Kompetitif


SINJAI, Sulselpos.id - Prodi Bimbingan Penyuluh Islam (BPI) Fakultas Ushuluddin dan Komunikasi Islam (FUKIS) Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai diharapkan mampu mencetak sarjana dan penyuluh Islam yang lebih unggul dan kompetitif.

Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Sinjai, Hj. Andi Kartini Ottong saat menghadiri Harla Himaprodi BPI Ke-12 Tahun di Auditorium H. Amir Said IAIM Sinjai, Kamis (10/03/22).

"IAIM Sinjai sebagai salah satu perguruan tinggi di Kabupaten Sinjai diharapkan dapat menciptakan lulusan yang berkualitas, unggul, kreatif, takwa serta cendikia," ucap Wabup.

Pemerintah daerah mengapresiasi langkah yang telah dilakukan civitas akademika IAIM Sinjai dalam rangka mendukung program pemerintah khususnya di bidang pendidikan dan peningkatan sumberdaya manusia yang bermartabat, religius dan berdaya saing.

"Di usianya yang semakin dewasa program studi BPI IAIM Sinjai telah banyak memberikan kontribusi aktif bagi pembangunan sumberdaya manusia khususnya di Kabupaten Sinjai," tutur Wabup.

Haeril

0 Komentar