Ciptakan Herd Immunity, Tim Puskesmas Samaenre Terus Gencarkan Vaksinasi Covid19


SINJAI, Sulselpos.id - Tim vaksinator puskesmas Samaenre menyambangi pustu Songing dalam rangka penyuntikan vaksin covid-19 dan mengikut sertakan Mahasiswa KKN UIN Alauddin Makassar angkatan 67 di Desa Songing, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Senin (15/11/21).

Pelaksanaan vaksinasi ini diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Songing bekerja sama dengan tim Nakes Puskesmas Samaenre, serta KKN UIN Alauddin Makassar Angkatan 67 Desa Songing. 

Jenis vaksin yang digunakan adalah Vaksin Sinovac dosis 1 dan 2  yang didatangkan langsung oleh tim vaksinator puskesmas Samaenre.

Babinsa Desa Songing, Saleng mengatakan Vaksinasi ini dilakukan untuk menciptakan heard community di Desa Sumber juga sekaligus mengantisipasi kembali menularnya Covid-19 di desa ini.

"Bagus ini kita adakan vaksin di Songing supaya masyarakat tidak jauh-jauh lagi keluar daerah cari vaksin, vaksinasi ini pun mendapat antusias para warga termasuk siswa MA Muhammadiyah Songing," ucapnya.

Sementara itu, Ketua OSIM MA Muhammadiyah, Agi Jefani Efendi yang sepulang sekolah langsung mengunjungi Pustu Songing. 

"Iye kak temanku di sekolah-sekolah lain sudah banyak yang adakan vaksin. Alhamdulillah dapat dosis pertama di Songing tidak perlu keluar ke bikeru," ungkapnya.

Salah satu Mahasiswa KKN UINAM, Anisa Nur Ramadani mengatakan bahwa peran selaku Mahasiswa KKN UIN Alauddin Makassar di Desa Songing dalam hal ini mensosialisasikan penyelenggaraan vaksin.

"Membagikan masker dan vitamin, serta mendampingi kegiatan vaksinasi," jelasnya.

Laporan : Dedi
Editor : Haeril

0 Komentar