Binda Sulsel Gelar Vaksinasi Massal Secara Door To Door


GOWA, Sulselpos.id – Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Sulawesi Selatan melaksanakan Vaksinasi Massal secara Door To Door di Kelurahan Pandang-pandang, Jalan Dg. Tata, Lingkungan Mangasa, Kecamatan Somba Opu, Senin (23/08/21).

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan penguatan imun masyarakat dari paparan virus Covid-19 yang kian mengganas.

Dalam pembukaan kegiatan terpantau hadir, Brigjen TNI Dwi Surjatmodjo (KABINDA Sulsel), Yuyun Yuniarti Akbar (Lurah Pandang-pandang), Agussalim (Camat Somba opu) mengapresiasi pihak Binda Sulsel yang telah melaksanakan vaksinasi.

“Terimakasih kepada Badan Intelijen Negara (BIN) atas pelaksanaan vaksin pada hari ini, kegiatan ini sangat luar biasa tentu masyarakat kami sangat berterima kasih kepada BIN yang telah melaksanakan vaksinasi, Semoga kedepannya kegiatan Vaksinasi ini di lakukan lagi," ujarnya.

Lurah Pandang-pandang, Yuyun Yuniarti Akbar juga menyampaikan hal yang demikian.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada pemerintah dan BIN atas terselenggaranya Vaksinasi door to door yang dilaksanakan pada kelurahan pandang-pandang, semoga kegiatan seperti ini dapat berlanjut dan kami berharap dengan adanya Vaksinasi, Indonesia bisa terbebas dari pandemi," ungkapnya.

Diketahui target awal sebanyak 100 orang, namun karena antusias masyarakat yang sangat tinggi sehingga kuota vaksin ditambah sebanyak 100 dosis dan tercatat 400 orang yang teregistrasi.

Anthy

0 Komentar