Babinsa Kodim 1410 Bantaeng Korem 141 Toddopuli Hadiri Rapat Musyawarah Masyarakat Desa


BANTAENG, Sulselpos.id – Babinsa Koramil 1410-03/Tompobulu Kodim 1410/Bantaeng Serda Syarifuddin bersama Bhabinkamtibmas menghadiri acara Musyawarah Masyarakat Desa (MMD)dalam rangka program kesehatan, acara digelar di Aula Desa Biangloe, Kecematan Pa'jukukang, Kabupaten Bantaeng, Selasa (23/05/2023).

Dalam kegiatan MMD tersebut dihadiri oleh Sekdes Biangloe, Bidan Desa, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua BPD, para kadus sedesa Biangloe, Ketua RT dan RW, Tomas, dan perwakilan warga Desa Biangloe.

Bidan Desa Biangloe dalam materi MMD menyampaikan, kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD), membahas tentang program kesehatan dengan menjaga kebersihan lingkungan untuk mengantisipasi DB (Demam Berdarah) yang disebabkan lingkungan sekitar kotor, serta penyakit penyakit lainnya.

” Tidak kalah pentingnya warga masyarakat Desa Biangloe untuk selalu memeriksakan diri ke puskesmas,"ucap Bidan Desa.

Dalam sambutannya Sekdes Biangloe menyampaikan,” pentingnya hidup saling menghargai serta menjaga kebersihan lingkungan agar terhindar dari berbagai penyakit seperti DB (Demam Berdarah) yang disebabkan oleh nyamuk.

Lebih lanjut Babinsa Serda Syarifuddin menambahkan, apabila ada keluarganya yang sakit segera mungkin diperiksakan ke dokter atau dibawa ke rumah sakit. Adanya rapat MMD ini untuk memotivasi masyarakat agar menerapkan hidup bersih untuk mencegah menyebarnya penyakit.

” Serta menambah pengetahuan, masyarakat saling menjaga silaturrahmi, semoga dengan MMD (Musyawarah Masyarakat Desa) bisa menjaga kekompakkan masyarakat,” pungkasnya.

Dalam sela sela acara Serda Syarifuddin sebagai Babinsa Biangloe menghimbau kepada warga untuk selalu melaksanakan sholat 5 waktu, dan bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW, serta selalu bersyukur apa yang sudah kita miliki tidak boleh iri hati sesama warga supaya tercipta lingkungan yang aman, damai, dan tentram.

Reski

0 Komentar