Menolak Lupa, HMI Politani Gelar Nobar Film G30S/PKI


PANGKEP, Sulselpos.id - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Politani Pangkep Cabang Pangkep, menggelar acara nonton bareng (nobar) Film G30S PKI di Bahtera Cafe, Kecamatan Mandalle, Kabupaten Pangkep, Jumat (30/09/22). 

Hal ini juga untuk merefleksi sejarah perjuangan para pahlawan-pahlawan revolusi.

"Nobar film G30S PKI adalah salah satu bentuk refleksi sejarah dan bentuk penghargaan kita kepada para pahlawan revolusi yang menjadi korban kekejaman PKI," kata Ketua HMI Komisariat Politani Pangkep, Muh. Arya Ashar

Arya menambahkan, sejarah kelam pengkhianatan PKI terhadap Bangsa Indonesia tidak boleh dilupakan masyarakat umumnya khususnya mahasiswa begitu saja. 

"Mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa harus selalu mengingat dan mengenang sejarah panjang negeri ini termasuk gerakan kudeta Partai Komunis Indonesia (PKI) dan harus melakukan upaya konkret dalam memerangi paham komunis," ujarnya.

Acara Nobar ini juga diselingi dengan bedah sejarah oleh Ketua Umum HMI Cabang Pangkep, Ahmad Amiruddin. Diskusi ini membedah bagaimana melihat dan merefleksi tragedi G-30S/PKI. 

"Kegiatan ini memperkuat memori kita mengenai sejarah perjalanan bangsa ini, agar cara berfikir kader utuh melihat skandal politik PKI yang terjadi dan sebagai ancaman serius terhadap Pancasila, HMI secara historis sebetulnya ada dalam dinamika itu," pungkasnya.

Dalam acara nobar ini selain disaksikan oleh Pengurus HMI Komisariat Politani Pangkep, Ketua BEM Politani Pangkep, Andi Rangga Tenritatta, juga disaksikan oleh para pengurus HMI Cabang Pangkep dan kader-kader HMI sejajaran Cabang Pangkep.

Dedi

0 Komentar