Kompetisi Replikasi Inovasi Pelayanan Publik Memasuki Tahan Presentasi dan Wawancara


MAKASSAR, Sulselpos.id - Biro Organisasi Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan Penilaian Tahap Presentasi dan Wawancara Replikasi Inovasi Pelayanan Publik di Hotel Sheraton by Four Point Makassar.

Dimana Kompetisi ini diikuti oleh 4 Kabupaten yaitu Kabupaten Bantaeng, Pangkep, Luwu Timur dan Sinjai. 

Para Replikator Inovasi Pelayanan Publik memaparkan inovasi yang direplikasinya. Seperti halnya dari Kabupaten Sinjai.

Mirfayani Mirsal sebagai Inovator replikasi   yang mewakili Kabupaten Sinjai mereplikasi inovasi Dinas Perpustakaan Kota Makassar yaitu Dongkel With Mobile Library sejak bulan Juli Tahun 2018. 

Dongkel With Mobile Library merupakan Inovasi Dinas Perpustakaan Kota Makassar yang telah mendapat penghargaan sampai ke tingkat Nasional. 

Rumah Dongeng Sinjai direkomendasikan untuk ikut kompetisi ini oleh Tulus Wulan Juni adalah Inovator yang juga Fungsional Pustakawan Dinas Perpustakaan Kota Makassar.

Tulus Wulan Juni mengatakan bahwa ada 4 kabupaten yang direkomendasikan untuk mengikuti kompetisi replikasi inovasi pelayanan publik.

"Yang sampai ke tahap presentasi dan wawancara ini adalah Rumah Dongeng Sinjai, semoga bisa sampai ke tingkat nasional juga," ungkapnya, Sabtu (09/10/21).

Sementara itu, Mirfayani Mirsal menyampaikan tidak menyangka bisa ikut dalam kompetisi ini.

"Kami bangga karena ternyata komunitas juga bisa mengikuti ajang bergengsi ini," ungkap Kak Yani sapaan akrabnya.

"Januari tahun 2019 Perpustakaan dan Dongeng Keliling ( Pusdongkel ) diadopsi oleh Dinas Perpustakaan Daerah Sinjai sampai saat ini," tutupnya.

Haeril

0 Komentar